Lebong – Bupati Lebong, Kopli Ansori secara resmi melantik Direktur baru, Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Tebo Emas (TTE) periode 2022- 2027, Ahmad Nurain di Aula Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong. Kamis, 20 Januari 2022.
Dalam sambutannya, Bupati Kopli memberikan ucapan selamat kepada direktur yang baru saja di lantik. Bupati juga berharap, semua permasalahan yang ada selama ini terkait dengan PDAM harus bisa diatasi dengan baik.
“Lebong adalah lumbung sumber air bersih, maka tidak ada alasan jika masyarakat Lebong kurang air bersih. Dan kita berharap, di tangan Direktur yang baru, PDAM Tirta Tebo Emas, bisa semakin maju dan bisa menghasilkan kualitas air bersih dan air minum yg berkualitas untuk masyarakat Lebong”, jelasnya.
Sementara itu, Direktur PDAM Tirta Tebo Emas, Ahmad Nurain, mengatakan dirinya siap menjalankan amanah yang di titipkan, dan akan berusaha sebaik mungkin untuk memimpin PDAM lebih baik kedepannya.
“Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung, mari sama-sama kita wujudkan masyarakat Lebong bahagia dan sejahtera”, tutupnya.
Turut hadir, Kapolres Lebong, Kajari, Sekda Lebong, kepala OPD terkait, Camat Se-Kabupaten Lebong dan para tamu undangan.
(Cakra22/Adv)