Take a fresh look at your lifestyle.

- Advertisement -

Pemprov Bengkulu Apresiasi Antusias Masyarakat Dalam Mengikuti Vaksinasi Massal

0

Bengkulu – Pemerintah Provinsi Bengkulu bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Bengkulu Selatan menggelar kegiatan Bhakti Sosial, Serbuan Vaksinasi Massal Covid-19 dan Penghijauan Lingkungan Dalam Rangka HUT ke-53 Provinsi Bengkulu di Lapangan Kantor Camat Manna, Kayu Kunyit, Sabtu (27/11).

Gubernur Rohidin Mersyah mengatakan gerakan vaksinasi yang dilakukan secara serentak tentu tidak mudah, untuk itu perlu melibatkan seluruh pihak. Hal ini agar capaian vaksinasi memenuhi target nasional dan masyarakat terlindungi dari virus COVID-19.

“Situasi saat ini sudah mulai berangsur normal, ini berkat kerja keras bersama seluruh unsur terkait dan masyarakat dalam melaksanakan vaksinasi seluruh kabupaten/kota,” ujar Gubernur Rohidin

Lebih lanjut, Rohidin mengimbau agar masyarakat tidak perlu cemas, dan merasa takut untuk melakukan vaksinasi. Pemprov juga sudah menyediakan paket sembako untuk masyarakat yang sudah melakukan vaksin.

“Ayo lakukan vaksinasi, tidak perlu ragu dan takut. Jikapun ada keluhan seperti demam, atau sebagainya setelah vaksin, agar dapat segera melapor ke puskesmas terdekat dengan cukup membawa surat telah vaksin,” jelas Gubernur.

Wakil Bupati Bengkulu Selatan Rifa’i Tajudin mengungkapkan Bengkulu Selatan terus berusaha menggapai target vaksinasi, dan untuk hari ini sebanyak 18 Puskesmas dikerahkan untuk melayani masyarakat melakukan vaksinasi di beberapa titik.

“Berkat kerjasama yang baik seluruh pihak, Bengkulu Selatan mampu beranjak naik guna mencapai target vaksinasi. Kita sudah berjibaku dalam beberapa bulan, dan vaksinasi merupakan bentuk ikhtiar agar COVID-19 segera berakhir,” terang Rifa’i.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu Herwan Antoni melaporkan pelaksanaan vaksinasi dilakukan secara serentak di 9 kabupaten dan 1 kota dengan target sebanyak 50 ribu dosis, sementara untuk kabupaten Bengkulu Selatan 4 ribu dosis.

“Kita upayakan capaian vaksinasi terus meningkat, per hari ini sudah mencapai 61,32 persen atau urutan 17 se-Indonesia. Dan sudah ada 4 kabupaten yang sudah melampaui capaian provinsi Bengkulu. Di antaranya Kaur, Bengkulu Tengah, Bengkulu Utara, dan Bengkulu Selatan,” terang Herwan. (SY/MC).

Leave A Reply

Your email address will not be published.

You cannot copy content of this page