Pengurus MW KAHMI BENGKULU Resmi dilantik dan Siap Berkontribusi
BENGKULU – Presidium dan pengurus Majelis Wilayah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MW KAHMI) Provinsi Bengkulu periode 2021-2026, resmi dilantik oleh Presidium Majelis Nasional KAHMI, Viva Yoga Mauladi.
Koordinator Presidium MW KAHMI Provinsi Bengkulu, H iswahyudi mengatakan, MW KAHMI Provinsi Bengkulu berkomitmen siap memberikan kontribusi untuk Provinsi Bengkulu.
“Kita akan selalu menjadi mitra konstruktif dan akan berkontribusi bagi pembangunan umat dan daerah di Provinsi Bengkulu,” tegas Iswahyudi kepada awak media, usai pelantikan yang digelar di Gedung Pola Pemprov Bengkulu, Sabtu (27/11).
Kontribusi yang diberikan MW KAHMI Provinsi itu, menurut Iswahyudi tidak lain tujuannya agar seluruh masyarakat bisa merasakan keadilan dan makmur.
“Tentunya yang di Ridhoi Allah SWT,” tambahnya.
Menurut Iswahyudi telah banyak program yang disiapkan dalam pengurusan MW KAHMI Provinsi Bengkulu. Salah satunya penguatan kaderisasi, memberikan ide dan gagasan untuk kemajuan Bengkulu, membangun ekonomi kreatif masyarakat, khususnya untuk alumni HMI. Termasuk program-program besar lainnya, yang akan disusun bersama. Termasuk pihaknya juga akan secara aktif memberikan masukan-masukan serta kajian-kajian kepada pemerintah provinsi maupun kabupaten/kota secara kritis dan membangun sesuai dengan visi dan misi KAHMI itu sendiri.
“Insya Allah seluruh pengurus kita akan fungsikan untuk menjalankan program kerja sesuai dengan bidangnya masing-masing,” tegasnya.
Tahap awal ini, Pengurusan MW KAHMI Provinsi Bengkulu akan segera melakukan konsolidasi dan berkoordinasi dengan semua presidium serta melakukan pertemuan dengan seluruh pengurus, baik kepada calon pengurus yang baru maupun pengurus yang lama.
“Kita akan jadikan KAHMI ini sebagai rumah besar bagi seluruh alumni KAHMI di Provinsi Bengkulu kedepannya,” tuturnya.
Tidak hanya itu, dalam pelantikan kepengurusan MW KAHMI Provinsi Bengkulu juga meresmikan desain baru rencana renovasi Sekretariat Insan Cita yang ada di Kelurahan Panorama Kota Bengkulu. Tidak hanya itu, Koperasi Insan cita juga diresmikan sebagai wadah ekonomi mandiri bagi MW KAHMI Provinsi Bengkulu.
“Untuk renovasi Graha Insan Cita tiga lantai, kita target 2023 kerjasama dengan Pemprov Bengkulu sudah bisa dimulai pembangunnya. Mudah-mudahan dukungan semua pihak, bisa kita realisasikan bersama,” tegas Iswahyudi yang juga Kepala Cabang Utama Bank Bangkulu.
Sementara itu, Presidium MN KAHMI, Viva Yoga Mauladi berharap Pegurus Majelis Wilayah KAHMI Bengkulu mampu melahirkan pengurus baru dengan program kerja, serta dapat berkontribusi nyata dalam membantu pemerintah.
“Selamat atas dilantiknya pengurus majelis wilayah KAHMI Provinsi Bengkulu periode 2021-2026, selamat bekerja dan bertugas, semoga KAHMI Bengkulu dapat selalu bersinergi dan berkontribusi memberikan yang terbaik untuk kemajuan pemerintah daerah,” tutur Viva.
Disisi lain, Wakil Gubernur (Wagub) Bengkulu, Dr H Rosjonsyah mengucapkan selamat kepada para pengurus majelis wilayah KAHMI Provinsi bengkulu yang baru saja dilantik disertai harapan semoga dapat melaksanakan amanat yang diemban dengan sebaik mungkin.
“Semoga KAHMI akan terus berperan aktif dalam turut serta menyelesaikan permasalahan-permasalahan bangsa, sebagai bagian dari upaya mensukseskan pembangunan, untuk kemajuan dan kesejahteraan bangsa Indonesia,” ujar Rosjonsyah.
Wagub menyampaikan, sebagai golongan mayoritas, umat islam mempersembahkan begitu banyak kontribusi dalam perjuangan bangsa. Sejak zaman sebelum kemerdekaan, perjuangan merebut dan mempertahankan kemerdekaan, umat islam selalu berada di garis depan perjuangan, bersama dengan komponen masyarakat yang lain.
“Kita (pemprov) akan selalu siap untuk berkolaborasi dengan KAHMI, karena organisasi ini memiliki kontribusi yang sangat baik dan jelas. Jadi kita akan siap mensupport KAHMI ini,” pungkasnya.
Dalam pelantikan ini, ada tujuh orang presidium dan pengurus yang dilantik berdasarkan dari Musyawarah Wilayah (Muswil) MW KAHMI Provinsi Bengkulu yang sudah digelar beberapa waktu lalu. Diantaranya, H Iswahyudi sebagai Koordinator, Zacky Antoni, Suhmi Alnur, Elfahmi Lubis, Syarifudin, Qolbi Khoiri dan Novarita dari Forkohati sebagai presidium.
Tidak hanya presidium dan Pengurus MW KAHMI Provinsi Bengkulu saja yang dilantik. Namun Presidium dan pengurus Forkohati Provinsi Bengkulu juga dilakukan pelantikan secara bersama. (AH)